Untuk membuktikan kebenaran teori hereditas menurut Mendel, Mendel telah melakukan percobaan dengan membastarkan tanaman-tanaman yang mempunyai sifat beda. Tanaman yang dipilih adalah tanaman kacang ercis (Pisum sativum). Alasannya tanaman tersebut mudah melakukan penyerbukan silang, mudah didapat, mudah hidup atau mudah dipelihara, berumur pendek atau cepat berbuah, dapat terjadi penyerbukan sendiri, dan terdapat jenis-jenis yang memiliki sifat yang mencolok.
Hereditas Menurut Mendel |
Sifat-sifat yang mencolok tersebut, misalnya: warna bunga (ungu atau putih), warna biji (kuning atau hijau), warna buah (hijau atau kuning), bentuk biji (bulat atau kisut), sifat kulit (halus atau kasar), letak bunga (di ujung batang atau di ketiak daun), serta ukuran batang (tinggi atau rendah).
Beberapa kesimpulan penting tentang hasil percobaan Mendel sebagai berikut.
Beberapa kesimpulan penting tentang hasil percobaan Mendel sebagai berikut.
- Hibrid (hasil persilangan antara dua individu dengan tanda beda) memiliki sifat yang mirip dengan induknya dan setiap hibrid mempunyai sifat yang sama dengan hibrid yang lain dari spesies yang sama.
- Karakter atau sifat dari keturunan suatu hibrid selalu timbul kembali secara teratur dan inilah yang memberi petunjuk kepada Mendel bahwa tentu ada faktor-faktor tertentu yang mengambil peranan dalam pemindahan sifat dari satu generasi ke generasi berikutnya.
- Mendel merasa bahwa ”faktor-faktor keturunan” itu mengikuti distribusi yang logis, maka suatu hukum atau pola akan dapat diketahui dengan cara mengadakan banyak persilangan dan menghitung bentuk-bentuk yang berbeda, seperti yang tampak dalam keturunan.
Variasi-variasi (dominan/ resesif) yang dapat diturunkan oleh manusia sebagai berikut.
- Pipi (berlesung pipit/biasa).
- Warna kulit (berpigmen/tidak berpigmen).
- Lidah (dapat menggulung/tidak dapat menggulung).
- Daun telinga (tidak menggantung/menggantung).
- Ibu jari tangan (dapat melipat sampai pergelangan/tidak dapat).
- Tinggi badan (pendek/jangkung).
- Rambut kepala (botak/tidak).
- Bentuk mata (miring/lurus).
- Bulu mata (panjang/pendek).
- Hidung (besar/kecil).
- Rahang (persegi/tidak persegi).
Sumber: http://www.biologisel.com/2013/03/hereditas-menurut-mendel.html
0 komentar:
Posting Komentar